Rabu, 13 Desember 2017

Cara Membuat Surat Keberatan

Surat Keberatan adalah sebuah surat yang isinya berupa penyampaian perihakl keberatan. Lalu seperti apa format surat keberatan itu? Berikut ini ulasannya.

Kali ini penulis akan memberikan informasi seputar surat keberatan. Tentu seperti yang telah kita ketahui bahwa banyak sekali jenis-jenis surat, ada contoh surat keberatan, surat lamaran kerja, surat lamaran magang, surat panggilan kerja dan masih banyak lagi jenis-jenis surat lainnya.

Meskipun demikian, pada setiap surat memiliki cirihas sendiri-sendiri, walaupun pada dasarnya secara redaksi sama saja. Untuk format pastilah berbeda, karena setiap surat memiliki kepentingan yang berbeda-beda pula. Surat yang paling mudah dibuat oleh orang memang surat izin, atau surat cinta bisa jadi, karena bahasa yang digunakan tidak perlu resmi dan tidak pula memerhatikan formatnya.

Contoh Surat Keberatan


Pada dasarnya surat keberatan ini adalah sebuah surat yang isinya tentang suatu hal yang didalamnya mengungkapkan tentang keberatan-keberatan seperti tidak setuju dengan pernyataan atau sebuah keputusan yang telah disepakati atau telah ditetapkan oleh suatu perusahaan atau pun instansi. Selain itu, surat keberatan ini biasanya akan ditujukan untuk pihak pertama yang telah memutuskan berbagai hal yang kurang disepakati oleh pihak ketiga. Mungkin tidak semua memahami istilah surat keberatan ini, karena memang tidak semua bisa menulis surat yang isinya suatu keberatan. Baik langsung saja, berikut adalah contoh surat keberatan dari pihak ketiga yang merasa dirugikan.

Contoh Surat Keberatan Yang Benar


Dibawah ini ada satu contoh surat keberatan untuk anda. Barangkali anda memerlukan surat tersebut.


SURAT KEBERATAN


Kepada YTH
Bapak kepala sekolah, putra bangsa

Perihal: Surat keberatan
Lampiran:-


Dengan hormat,

Saya yang bertandatangan di bawah ini:

Nama: ______________
Alamat: ____________
Jabatan: ____________

Bersama dengan surat ini saya bermaksud untuk menyampaikan keberatan saya terhadap keputusan yang telah bapak ambil berkaitan dengan pelajaran BK yang tidak harus ada di sekolah putra bangsa. Adapun keberatan saya perihal ini disebabkan mata pelajaran BK ini merupakan mata pelajaran yang harus ada di sekolah-sekolah mana pun, karena dengan adanya pelajaran BK para siswa bisa mengetahui tentang pengembangan diri dan memahami arti pentingnya pelajaran BK.

Sehubungan dengan itu, maka saya berharap bapak bersedia untuk mempertimbangkan kembali sebelum mata pelajaran tersebut belum benar-benar ditiadakan dari sekolah ini.

Demikian surat keberatan ini saya buat, atas kebijaksanaan dari bapak saya ucapkan terimakasih.

Salam sari, 26 April 2016

Hormat saya



(________)



Contoh Surat Keberatan


SURAT KEBERATAN WARGA


Kepada Yth,
Bpk. Lurah Kel. Citamiang
Di Tempat 


Assalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh,

Kami atas nama warga dari kelurahan Citamiang khususnya warga masyarakat Babakan Caringin dari mulai RT.02 sampai RT.05 dalam hal ini mengajukan keberatan atas nama warga. karena selama ini wilayah kami yang mencakup Kp. Babakan Caringin merasa tidak nyaman dengan adanya limbah yang mengalir dari hasil pembuangan pemotongan hewan ( Ayam Potong ) yang di lakukan oleh salah satu dari warga kami. Untuk itu kami menyatakan : 
  1. Keberatan dengan adanya Rumah Potong Hewan yang ada di lingkungan RT.02/03.
  2. Dampak dari RUMAH POTONG HEWAN tersebut mencemaskan kebersihan lingkungan, dan kesehatan masyarakat sekitar.
  3. H3. Harus di TUTUP atau PINDAH, karena merugikan masyarakat sekitar, dengan pembangunan limbahnya ke saluran sungai, dan di sekitar aliran sungai tersebut terdapat MCK ( Mandi, Cuci, Kakus ) Umum, serta menimbulkan BAU yang TIDAK SEDAP.
Demikian surat keberatan warga ini dibuat untuk diperhatikan dan ditindak lanjuti oleh pihak yang berwenang.

Wa'alaikumussalam Warohmatullahi Wabarokatuh.


Sukabumi, 04 November 2008
Mengetahui,




Ketua RT. 02/03        Ketua RT. 03/03      Ketua RT. 04/03






( ___________ )       ( ____________ )         ( _________)




Ketua RW. 03




( ____________ )


Contoh Surat Keberatan Yang Baik


PT. SANUSI CAHYA
Jln. Cendana No. 44/78 Jakarta Timur 11010
Telp. : 021 xxx 000 Fax. : 021 xxx 727Kepada Yth, 
Bpk. Pimpinan PT SURYA LESTARI
Jln. Gadjah Mada No. 77/88 Palembang
Telp. ............
_______________________________________________


Hal : Surat Keberatan


Dengan hormat,

Sehubungan dengan keputusan PT. SURYA LESTARI terkait dengan rencana pengecilan budget biaya operasional untuk PT. SANUSI CAHYA, maka dengan ini kami menyatakan keberatan atas keputusan tersebut.

Sehubungan itu, maka kami sangat berharap PT. SURYA LESTARI agar bersedia untuk meninjau ulang keputusan tersebut dan dilakukan pembatalan.

Menurut kami keputusan tersebut sangat tidak tepat, dan hanya akan mengganggu program pengembangan bisnis serta pertumbuhan PT. SANUSI CAHYA untuk jangka panjangnya.

PT. SANUSI CAHYA selaku anak perusahaan PT. SURYA LESTARI dalam hal ini sangat mengharapkan dilakukannya pembatalan terhadap keputusan tersebut agar program - program yang telah kami susun dapat berjalan sebagaimana mestinya.

Demikian surat ini kami buat. Terima kasih atas perhatian dan kebersediaannya untuk meninjau ulang keputusan yang kami sebutkan diatas. 



Jakarta, 12 Oktober 2013

Hormat kami,

PT. SANUSI CAHYA
Dibuat oleh, Diketahui oleh,


M. Lukman Danur Djauhari
Officer Staff Manager


Contoh Surat Keberatan 


KOP SURAT
Jakarta, 5 April 2005


Nomor : ....... / ....... / ....... / .......
Lampiran : -
Hal : Permohonan Keberatan atas SKPKB PPh Pasal 21 No. xxxxxxxxxxxxx
Tgl 17 Pebruari 2005


Kepada Yth,
Direktorat Jenderal Pajak
Kantor Wilayah ...................
Kantor Pelayanan Pajak ....................
Alamat lengkap

U.P : Sie Penerimaan dan Keberatan.

Dengan Hormat,

Sehubungan dengan telah diterbitkannya SKPKB PPh Pasal 21 No. xxxxxxxxxxx tanggal 17 Pebruari 2005 Sebesar Rp. 132.811.256,- atas nama :

Nama Wajib Pajak : ________
NPWP : __________________
Alamat : ________________

yang kami terima tanggal 20 Pebruari 2005 dengan perincian sebagai berikut :

Uraian : __________________________
Jumlah (Rp) : _____________________
Dasar Pengenaan Pajak : ____________
PPh pasal 21 terutang : _____________
Setoran Masa & Tahunan : __________
PPh 21 Kurang Bayar : _____________
Sanksi Bunga pasal 13 (2) : _________
Jumlah Pajak yang masih harus dibayar : ____

Bersama ini kami mengajukan Keberatan atas SKPKB PPh Pasal 21 No. ______ tersebut.

Adapun alasan kami mengajukan keberatan adalah :
1. Menurut Pemeriksa terdapat obyek PPh 21 yang belum dilaporkan dalam SPT PPh 21 yaitu sebagai berikut :

Jenis Obyek Jumlah (Rp) 
Gaji : _________________________
Tunjangan Lembur, dll : __________
Premi Asuransi : ________________
THR : ________________________
Total : ________________________


2. Atas Biaya yang merupakan Obyek PPh 21 telah dipotong PPh 21 seluruhnya. Namun akibat perbedaan periode tahun buku yang dianut Wajib Pajak, sehingga terdapat perbedaan periode pembebanan biaya yang merupakan obyek PPh pasal 21 dalam Laporan Keuangan Vs SPT PPh Pasal 21. Rekonsiliasi Obyek PPh 21 berdasarkan SPT PPh Badan Vs SPT PPh 21 adalah sebagai berikut : 

Keterangan Jumlah
Total Biaya Gaji dlm Lap Keuangan [Jul02  Jun03] _________
Total Biaya Gaji dlm SPT 1721 th 2003 [Jan03 Des03] ______
Selisih Laporan Keuangan Vs SPT __________
dikurangi Biaya Gaji Jan  Jun02 __________
ditambah Biaya Gaji Jan  Jun03 __________
Koreksi Fiskal (BIK) th 2001/2002 ________
Koreksi Fiskal (BIK) th 2002/2003 ________
Total __________

Menurut pendapat kami seharusnya atas SKP PPh pasal 21 tersebut adalah NIHIL. 

Demikian permohonan kami, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih. 


Hormat Kami,
PT TAX INA




Taufik
Direktur

Itulah kumpulan contoh surat keberatan. Semoga contoh surat keberatan diatas berguna bagi kalian. Dengan membaca referensi diatas, diharapkan Anda dapat membuat surat keberatan yang benar seperti contoh diatas.


EmoticonEmoticon